Faktor Penyebab Gangguan Mata

gangguan mataMata sehat menjadi hal yang utama untuk menunjang penampilan seseorang. Jika mata mengalami masalah, maka aktivitas pun akan terganggu. Banyak faktor yang menyebabkan seseorang bisa mengalami masalah mata seperti misalnya gaya hidup, budaya kerja, lingkungan sekitar ataupun dari kebiasaan masing-masing individu.

Perhatian dan perawatan akan kesehatan mata menjadi hal penting yang harus dilakukan. Mata menjadi bagian yang sangat mudah terkena dampak tersebut, sehingga kita harus selalu memperhatikan perawatan kesehatannya. Untuk menghindari mata yang bermasalah, Anda perlu mengetahui beberapa hal yang menjadi penyebabnya. Faktor apa saja yang bisa merusak kesehatan mata? Berikut ini kami infokan beberapa faktor penyebab gangguan mata antara lain:

1. Merokok

Sudah kita ketahui bersama bahwa merokok memberikan beberapa dampak yang buruk bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan. Dampak buruk akibat merokok pada kesehatan organ tubuh manusia juga bisa menyerang organ vital manusia yaitu mata. Banyaknya kandungan bahan kimia yang di miliki rokok dapat merusak bagian sensitif pada retina yang disebut makula.

2. Mata lelah

Banyak faktor yang menyebabkan mata lelah, dan terkadang kita juga tidak menyadarinya. Tanpa disadari mungkin Anda terlalu banyak menyebabkan tekanan pada mata Anda, seperti sering berada di depan komputer, terlalu lama menonton TV, bermain video game, atau terlalu lama membaca buku. Hal ini akan menyebabkan kelelahan pada mata yang dapat memicu kerusakan mata.

3. Sinar Ultraviolet

Sinar ultraviolet yang berasal dari matahari dapat membahayakan bagi kesehatan mata kita. Sinar ini dapat membakar kornea dan menyebabkan kerusakan lensa mata dan retina. Selain itu, sinar ultraviolet juga dapat meningkatkan resiko katarak mata. Jadi, sebaiknya Anda selalu memakai kacamata hitam setiap kali Anda pergi keluar.

4. Tekanan darah tinggi

Tekanan darah tinggi juga bisa menyebabkan kerusakan mata jika tidak diobati. Tekanan darah tinggi bisa merusak pembuluh darah di retina yaitu daerah di belakang mata. Penyakit mata penyebab tekanan darah tinggi sebut dengan retinopati hipertensi.

5. Diabetes

Jika Anda telah didiagnosis menderita diabetes, Anda lebih mungkin mengembangkan beberapa penyakit mata seperti glaukoma, retinopati diabetes, dimana retina dapat mengalami kerusakan parah.

6. Makanan tidak sehatKompres Mata

Pola hidup yang tidak sehat seperti mengkonsumsi makanan yang tidak sehat menyebabkan tubuh tidak mendapatkan asupan nutrisi yang sempurna. Jika nutrisi yang dibutuhkan untuk kesehatan mata tidak tercukupi, maka penyakit mata akan  rentan Anda alami. Nutrisi penting yang dibutuhkan oleh kesehatan mata adalah vitamin A dan vitamin B-12. Jika Anda kekurangan vitamin A akan menyebabkan kebutaan atau kesulitan melihat pada malam hari dan mata terasa kering. Demikian pula jika Anda kekurangan vitamin B-12 akan menyebabkan penglihatan kabur atau penglihatan ganda.

6. Mengkonsumsi alkohol

Mata merupakan salah satu organ tubuh yang bisa rusak akibat mengkonsumsi alkohol. Mengkonsumsi alkohol secara berlebihan bisa menyebabkan masalah pada penglihatan dan kesehatan mata secara keseluruhan. Beberapa indikasi yang bisa Anda lihat seperti penurunan kinerja visual, reaksi pipil yang lambat, mata kemerahan, penurunan sensitivitas kontras dan sering migrain.

Demikian penyebab mata mengalami kerusakan yang harus Anda hindari. Agar mata Anda tidak mengalami masalah, lebih baik Anda mencegah daripada mengobati. Anda bisa melakukan perawatan mata Anda dengan cara tradisional seperti kompres mata. Selamat mencoba!

sumber gambar:
1. http://1.bp.blogspot.com/-nw4ulg66KbQ/T7y0qCDRu8I/AAAAAAAAAnU/St6nJ_l4o7Q/s1600/melindungi-kulit-dari-radiasi-komputer.jpg
2. https://pondokibu.com/uploads/2013/05/Kompres-Mata.jpg