Sayuran Dan Buah Untuk Meningkatkan Kesuburan Pasutri

Sayuran dan buah adalah cara alami yang sehat untuk membantu meningkatkan kesuburan pasangan suami istri (pasutri). Kesuburan bagi seorang pria dan wanita merupakan salah satu masalah kesehatan yang erat kaitannya dengan reproduksi dimana masalah ini sering dialami oleh pasangan yang telah menikah. Kesuburan pasutri berkaitan dengan dapat atau tidaknya pasutri yang telah menikah mempunyai momongan.

Masalah kesuburan pada pasutri tidak jarang juga dapat menyebabkan hubungan rumah tangga menjadi kurang harmonis, selain itu juga dapat menimbulkan terjadinya stress dan rasa minder. Sebenarnya kesuburan pasutri dapat ditingkatkan dengan berbagai cara, mulai dengan mengkonsumsi obat atau yang lainnya. Namun, ada baiknya Anda sebagai pasutri mencoba meningkatkan kesuburan dengan cara yang sehat yaitu dengan menggunakan sayuran dan buah.

Berikut ini adalah jenis sayuran dan buah untuk meningkatkan kesuburan pasutri yang aman bagi tubuh.

Jenis sayuran dan buah untuk meningkatkan kesuburan pasutri :

1. Pegagan

Pegagan merupakan salah satu jenis sayuran untuk meningkatkan kesuburan pasutri karena mengandung karoten yang bermanfaat sebagai antioksidan sehingga mampu menjaga kwalitas sperma dan juga sel telur.

2. Meningkatkan Kesuburan Dengan Mengkonsumsi Kemangi

Kemangi yang biasanya digunakan sebagai lalapan karena dapat menhilangkan bau  mulut dan juga bau badan ternyata juga berfungsi untuk memperkuat daya tahan hidup sperma sehingga bagus untuk membantu proses pembuahan sel telur. Selain itu sayuran kemangi juga dapat merangsang hormone estrogen untuk membantu system reproduksi wanita.

3. Daun Katuk

Daun katuk selain sering dijadikan sebagai sayuran untuk melancarkan ASI, ternyata kandungan fitokimiya yang terdapat dalam daun katuk mampu meningkatkan kwalitas sperma sehingga sangat membantu proses pembuahan pada sel telur.

4. Daun Wortel

Daun wortel mungkin jarang dikonsumsi sebgai sayuran, tetapi porphyrins yang terkandung dalam daun wortel memiliki fungsi yang sangat bagus untuk merangsang kelenjar pituary yang mampu meningkatkan hormon reproduksi.

5. Konsumsi Jambu Biji Merah Untuk Meningkatkan Kesuburan

Buah jambu biji merah sangat bagus untuk kesehatan tubuh. Jambu biji merah mengandung likopen yang berfungsi sebagai antioksidan, selain itu juga bermanfaat untuk menyuburkan system reproduksi pada kaum pria.

6. Semangka

Semangka adalah buah bulat besar dengan kulit berwarna hijau yang mengandung sitrulin dan berkhasiat sebagai pembangkit gairah sehingga dapat meningkatkan kemampuan reproduksi bagi pria.

Itulah beberapa jenis sayuran dan buah yang bermanfaat untuk meningkatkan kesuburan pasutri. Selain dengan sayuran dan buah,  pasutri juga dapat menggunakan produk herbal yang aman bagi tubuh seperi Powder Datse Lollen yaitu dipercaya untuk mengatasi kemandulan pada pasutri. Selain itu, pria juga dapat mengkonsumsi Madu Jadied Stamina untuk menambah stamina pria sehingga dapat menciptakan keharmonisan.

sumber gambar : http://www.lauradunn.com/uploads/20120920-104801.jpg

5 Comments

  1. Selamat malam dok,saya mau tanya, suami saya rutin merokok dan minum kopi,sehari 3 cangkir kopi, apa itu bisa mengganggu kesuburan suami saya dok,terimakasih

    • Selamat pagi bunda. Merokok dan minum kopi memang dapat mengganggu kesuburan pria maupun wanita. Bagi pria, merokok bisa menjadikan kualitas spermanya buruk, merubah bentuk dan fungsi sperma serta terkadang rokok juga menyebabkan gangguan pertumbuhan sperma. Pria yang merokok juga menyebabkan peningkatan risiko impotensi. Sedangkan minum kopi dapat membuat kadar kafein yang tinggi di dalam darah, kemudian akan menurunkan produksi hormon prolaktin, yang terkait dengan ketidaksuburan seseorang. Untuk itu, jika bunda dan suami sedang merencanakan program kehamilan sebaiknya merubah pola hidup menjadi lebih sehat dan konsultasikan pada dokter kandungan. Terima kasih.

  2. terimakasih banyak atas infonya
    semoga bermanfa’at bagi kehidupan

  3. siang dok….. kmi sudah 3 thun blum pnya mmongan… tlong ksih tau ya dok

    • Selamat siang bunda keisya.
      Pasangan suami istri yang telah lama menikah dan belum dikaruniai anak dapat disebabkan oleh berbagai faktor baik dari suami ataupun sang istri. Untuk mengetahui solusi lebih jelasnya bunda dapat membaca penyebab susah mendapat momongan dan solusinya. Terima kasih.

Comments are closed.