Batuk merupakan salah satu gejala yang sering ditemukan pada anak, Sebenarnya batuk merupakan refleks tubuh untuk membantu membersihkan jalannya nafas. Namun demikian, pada kondisi tertentu, batuk butuh ditangani secara medis. Mengamati ciri dan jenis batuk akan membantu Anda mengidentifikasi, apakah batuk anak anak termasuk dalam kategori batuk biasa atau batuk yang perlu dikhawatirkan dan berbahaya.
Beberapa jenis batuk dan penyebabnya :
- Batuk Sesak
Gejala batuk sesak yaitu : batuknya melengking, kering, biasanya sering mulai pada pertengahan malam, suara batuknya tidak seperti batuk biasanya, melainkan lebih seperti gonggongan anjing laut. Suara yang timbul adalah akibat dari pembengkakan di sekitar pita suara (pangkal tenggorokan) dan batang tenggorokan. Gejala lain,pada awalnya anak Anda mungkin demam ringan gejala seperti sesak atau pilek selama beberapa hari, suara menjadi serak dan berat yang terjadi sepanjang hari dan akan lebih buruk pada malam hari ketika anak atau bayi Anda menangis.
Penyebab Batuk Sesak
Penyakit ini sering disebabkan oleh virus parainfluenza. Kadang-kadang oleh virus respiratory syncytial atau berbagai virus pernafasan lainnya. Biasanya penyakit ini tidak memperlihatkan gejala demam. Kerongkongan dan tenggorokan akan membengkak sehingga salurannya menyempit. Banykan ditemui pada anak-anak usia 6 bulan sampai 3 tahun.
Cara Mengatasi Batuk Sesak
Dalam kebanyakan kasus, langkah-langkah perawatan sendiri di rumah dapat mempercepat pemulihan anak Anda, sehingga perawatan lebih intensif jarang diperlukan. Sementara itu, anak Anda akan tetap nyaman dengan beberapa langkah sederhana:
- Hadapi dengan tenang dan buat anak Anda tenang. Ajak ia duduk, membaca buku atau bermain dengan permainan yang tidak melelahkan. Menangis hanya membuatnya lebih sulit bernafas.
- Melembabkan udara. Gunakan humidifier di kamar tidur anak Anda atau bawa anak Anda untuk bernafas dalam udara lembab di kamar mandi yang beruap hangat selama 10 menit.
- Buatlah suasana segar dan sejuk. Terkadang bernafas dengan udara segar dan sejuk bisa membantu mengatasi sesak. Bukalah jendela atau hidupkan alat pelembab ruangan. Jika udara di luar rumah lebih dingin, bungkuslah anak Anda dalam selimut dan berjalanlah di luar selama beberapa menit.
- Pertahankan anak Anda dalam posisi tegak lurus. Duduk tegak dapat membuatnya bernafas lebih mudah.
- Tawarkan minuman. Untuk bayi, Anda bisa memberikan ASI atau formula yang biasa diminumnya. Untuk anak-anak, sup atau buah dingin segar dapat membantu.
- Usahakan anak Anda untuk beristirahat. Tidur dapat membantu anak Anda melawan infeksi.
- Tidurlah di dekat anak Anda atau bahkan di kamar yang sama, sehingga Anda dapat mengambil tindakan cepat jika gejala anak Anda menjadi parah.
- Batuk Akibat GERD (Gastroesophageal Reflux Disease)
Batuknya berbunyi seperti decitan dan bersifat garing. Biasanya terjadi setelah si kecil makan dan sekali batuk, bayi atau anak Anda akan sulit berhenti. Batuk inipun akan bertambah parah jika si kecil berbaring. Jika bayi Anda menderita GERD, maka dia akan rewel dan bisa sesekali muntah.
Penyebab Batuk Akibat GERD
GERD (gastroesophageal reflux disease) sebenarnya disebabkan oleh lemahnya pita otot yang berada di antara esophagus dan perut. Ini selanjutnya akan membuat cairan yang seharusnya masuk ke dalam perut, malah mengalir kembali ke atas. Bahkan terkadang cairan ini bisa masuk ke paru-paru anak Anda dan menimbulkan batuk kronis.
Cara Mengatasi Batuk Akibat GERD
- Dudukkan bayi atau anak Anda selama sekitar 30 menit setiap kali sesudah makan.
- Tinggikan bantalnya ketika ia tidur.
- Untuk anak-anak, sebaiknya mereka berhenti dulu mengkonsumsi makanan seperti soda, coklat, permen, jeruk dan tomat.
- Jika penyakitnya berlanjut hingga lebih dari 2 minggu, segera bawa ke dokter.
- Batuk Kering (Pertussis)
Gejala Batuk Yang Disebabkan Batuk Kering
Batuknya kering dan sangat panjang. Ketika si kecil batuk, dalam sekali nafas ia bisa batuk lebih dari 20 kali. Dan ketika ia menarik nafas, biasanya Anda bisa mendengar suara melengking tinggi.
Sebelum batuknya parah, biasanya anak Anda akan menampakkan gejala-gejala flu, tapi tanpa disertai demam.
Penyebab Batuk Kering (Pertussis)
Penyakit ini disebabkan oleh bakteri yang sangat mudah menyebar, yang menyerang tenggorokan serta paru-paru.
Cara Mengatasi Batuk Kering (Pertussis)
Penyakit ini biasanya diobati menggunakan antibiotik. Hubungi dokter Anda. Terkadang, bayi Anda juga harus dirawat untuk menyedot cairan yang menyumbat tenggorokannya. Pada banyak kasus, batuk ini bisa berlangsung hingga bermingu-minggu bahkan berbulan-bulan.
Cara mencegah batuk pada anak :
- ASI adalah sumber imunitas yang sangat penting untuk bayi. Survey membuktikan, bayi yang mendapatkan ASI dari ibunya akan lebih tahan terhadap infeksi.
- Jangan terlalu sering/gampang memberikan antibiotik pada si kecil. Seringkali infeksi yang menyerang si kecil (dalam hal ini batuk-pilek) hanyalah infeksi virus yang akan sembuh sendiri tanpa antibiotik.
- Sangat dimengerti jika seorang ibu begitu ingin anaknya cepat sembuh. Tapi itu bukan berarti “tidak mempercayai” dokter A dan besoknya diperiksakan ke dokter B, dan malamnya pindah ke dokter C. Itu justru akan mengacaukan pengobatan. Akan lebih baik jika ibu memiliki dokter yang dipercaya, sehingga tahu betul individualisasi pengobatan untuk anak ibu.
- Tingkatkan daya tahan tubuh si kecil dengan memberinya makanan bergizi dan susu dan juga suplemen vitamin.
Kapan Harus Menghubungi Dokter Anak?
Kebanyakan batuk pada anak tidak perlu dikhawatirkan. Namun konsultasikan dengan dokter jika anak anda:
- Sulit bernapas
- Bernapas lebih cepat dari biasanya
- Bibir, wajah atau lidah berwarna kebiruan
- Demam tinggi (terutama pada bayi atau keadaan hidung berair; hubungi dokter anak anda jika bayi di bawah usia 3 bulan mengalami demam)
- Bayi (usia 3 bulan atau kurang) yang batuk lebih dari beberapa jam
- Bunyi keras ketika bernapas setelah batuk
- Batuk berdarah
- Terdengar suara nyaring ketika menarik napas
- Berbunyi ketika menghembuskan napas (kecuali anda telah mengetahui cara mengontrol asma dari dokter anak anda)
- Terlihat lesu dan kesakitan
Sumber Gambar : Sumber Gambar : http://3beesandme.com/uploads/2015/04/bigstock-Baby-girl-coughing-67784785.jpg
Dok,anak saya umur 1th.. Dia batuk,pilek.
Dan terkadang batuknya itu sampai muntah. Obat herbal apa ya dok atau Mohon solusinya,Dok.. .
Trimakasih
Anak saya hampir masuk 7 tahun dok, sudah 1 minggu ini dia sering batuk di atas jam 12 malam, batuknya kering bahkan sampai dia muntah2, siangnya dia baik2 saja dan jarang batuk, tolong kasikan solusinya dok, trikasih……
Dok ank sya berusia 20 bln dok ank sy mnglami batuk kering dok kl pertwngahan mlm btuknya sampai muntah” n mukanya sampi memerah dok.saya pun sdh kdokter tp blm jg smbuh dok..dok mohon bantuan n saranya dik. Trmakasih sblmnya dok
Mlm dok,5f mnggu dok..mau tny dok?ank sy umr 4 thn..knp y dok ank sy klu pas mlem dh tdr sering trbngun btuk dsertai mntah2 dok..brjln dr kecil spai skrng…knp y dok.ap obtny dok..mksh
Malam dok,mau bertanya anak saya ini sering batuk,terus batuk nya itu pertengan malam saja,sesekali bisa muntah terus keluar lendir padahal klo dari batuk nya itu batuk kering,sampai merah muka nya klo pas batuk,tolong kasih saran dan solusinya ya dok,makasih
selamat siang,
ada beberapa penyebab batuk di pertengahan malam bunda ,diantaranya mungkin menderita sinusitis,asma,kurang nutrisi,udara di kamar yang kering, asam lambung,dll.
untuk mengetahui penyebab persisnya apa,kita sarankan untuk melakukan pengecekan ke dokter, sehingga penanganan akan lebih efektif.demikian informasi yang dapat kami sampaikan terimakasih.
Malam dok, anak saya usianya 19 bulan beberapa hari ini mengalami batuk berdahak & flu bahkan sampai tidak mau makan dan terlihat lesu tidak bergairah . Saya sudah membawanya kedokter & dokter memberikan obat tpi keadaannya masih tidak berubah. Yang sy mau tanya bagaimn anak saya spy tdk lemas . Trims sebelumnya
selamat siang,
memang kondisi badan sedang flu otomatis mengakibatkan badan lesu,lemas karena daya tahan tubuhnya menurun,coba bunda lakukan secara tradisional ini,parutkan bawang merah secukupnya dicampur dengan minyak telon setiap 2 jam balurkan ke bagian dada dan punggung sambil diurut perlahan, taruhlah bawang merah kupas di setiap sudut kamar dan ganti lah setiap 2 hari sekali atau kalau sudah layu, bawang merah bisa mengurangi penyebaran bakteri atau virus disaat udara tidak menentu seperti saat ini, lalu masak lah air mendidih taruh di wadah/gelas tahan panas tets kan minyak telon 10 tetes taruhlah dikamar sehingga anak merasa ringan saat menghirup udara aroma tersebut bisa meringankan batuknya. semoga cara tradisional ini bisa meringankan batuknya, berikan madu murni untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya dari dalam.
semoga informasi yang kami sampaikan dapat dapat membantu terimakasih
dok anak saya umur 1 th flu dan batuk terus muntah.obat apa dan bagaimana caranya supaya tidur nyenyak
Selamat pagi bunda. Pada anak dengan gejala batuk, dalam paru-paru akan memproduksi lendir yang berlebih. Lendir itu kemudian akan masuk kedalam saluran cerna dan bisa dikeluarkan melalui muntah maupun terbuang melalui BAB. Yang perlu dilakukan adalah memberikan makan atau minum lebih. Sedikit-sedikit tapi lebih sering agar tidak dehidrasi. Namun, sebaiknya periksakan anak pada dokter spesialis anak. Agar dapat diketahui jenis kuman yang menyebabkan batuk pada anak, dan pemberian obat yang sesuaikan dengan kumannya. Semoga lekas sembuh.
Malam dok, mau nanya gimana ya cara atasi batuk secara herbal ,anak saya umur 2 th tp sy tdk ingin tergantung sama obat2 di dokter. Kalau malam susah tidur batuk2 dan susah nafas, baru 2 malam ini.dan baru saja didia muntah, Dan agar anak enak tidur di kasih apa ya dok atau posisi tidur yg bgmn ya dok..trm ksh dokter
Selamat pagi bunda. Madu dan kencur adalah obat tradisional yang bermanfaat sebagai obat batuk anak maupun obat batuk orang dewasa. Batuk merupakan salah satu penyakit yang bisa datang kapan saja dan mengakibatkan rasa tidak nyaman yang bisa menghambat segala aktivitas serta dapat mengganggu waktu istirahat anak. Silahkan bunda mencoba resep obat batuk tradisional tersebut dengan mengikuti beberapa langkah yang benar dalam artikel berikut ini. Kencur dan madu, obat batuk anak paling ampuh. Semoga lekas sembuh.
Malam dok, maaf mengganggu, mau tanya dok, anak saya umur 5-tahun 4 bulan, dia batuk tapi nafasnya cepat gitu, tadi aku ukur 48-49 kali dalam satu menit, itu kenApa ya dok? Terimakasih sebelumnya dok.
Selamat pagi. Pada anak dengan gejala batuk, dalam paru-paru akan memproduksi lendir yang berlebih. Banyaknya produksi lendir tersebut terkadang akan mengganggu saluran pernapasan. Untuk mengatasi masalah tersebut sebaiknya Anda memeriksakan anak ke dokter agar mendapatkan perawatan secara tepat. Terima kasih.
Dok.bayi saya umur 7 bln.hmpir sbulan kena batuk pilek.dsertai sesak nfas dan bunyi grok2.sdah 2X opname..sembuh sbentar lalu kumat lg.drA menyarankn ganti sufornya sama susu soya.malah gak ada perubahan.apalg klo udara dingin.batuk dan sesak’y pasti kumat.gmana dok??berbhaya kh buat bayi saya??
Selamat pagi bunda. Sebaiknya buah hati bunda dibawa kembali ke rumah sakit atau dokter spesialis anak untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut lagi. Anak batuk hingga sesak kemungkinan tidak hanya karena susu formulanya saja, akan tetapi bisa juga disebabkan alergi dingin. Apalagi jika berdasarkan pengamatan bunda,batuk dan sesak nafas anak biasa kambuh jika kondisi udara sedang dingin. Terima kasih.
dok anak saya baru umur 2 – 3 bulan tapi dia batuk dok, dan batukna klo tengah malam gmn ngatasina dok\
Selamat pagi. Batuk adalah mekanisme pertahanan tubuh dimana refleks batuk bisa membantu mengeluarkan suatu benda yang ada dalam saluran nafas dengan cepat. Untuk mengatasi batuk pada anak usia 2-3 bulan sebaiknya periksakan dulu ke dokter anak untuk mengetahui terlebih dahulu apa yang menjadi penyebab batuk pada anak tersebut. Selanjutnya barulah bisa dilakukan perawatan dan pengobatan dengan tepat. Terima kasih.
anak saya umur 6 bulan dan 27 bulan, yg umur 27 bulan/2 thn lebih batuknya sdh seminggu ga sembuh2 (batuk kering)…apa batuk bisa menular yah sama adiknya…skarng anak ku yg umur 6 bulan juga batuk sdh 3 hari…aku blom bw kedokter….minta saranx makasih
Ank saya umur 6 bln..batuk dan pilek..sudah saya bawa ke dokter tapi belum kunjung sembuh jga..setiap dia batuk tapi tidak muntah…kalau di uap kira2 berbahaya tidak?untuk umuran segitu…terima kasih…
anak saya umur 7 tahun mengalami batuk tidak sembuh sembuh sejak umur 6 tahun, dan anehnya kalo batuk hanya malam saja. sudah di bawa ke dokter manapun dan sudah mengikuti apa yang di sarankan doter tersebut ,pertanyaan saya, apa solusi bagi anak saya dan cara jitu supaya anak saya cepat sembuh dan tidak batuk lagi. ??? padahal sudah mengikuti pengobatan selama 3 bulan ke rumah sakit tertentu.
klo anak saya umur 13 bln batuk juga g sembuh2 padahal saya kasih parutan kencur,ada solusi lain selain obat
coba kurangi, hindari makanan2 yang sifatnya asam bund,…karena makanan yang asam spt gula2, susu, daging (sesekali saja kl bisa), membuat kondisi tubuh/perut lebih asam, yang membuat tubuh lebih rentan thd penyakit, dan daya tahan tubuhnya menurun.
coba diajak sering berjemur di pagi hari, menggosok dadadan punggungnya dengan minyak telon/lainnya yang biasa digunakan. memijat tubuhnya dengan lembut. bisa juga di rutinkan minum propolis drop ataus habbats drop bun…
selamat mencoba
anak saya umur 2th batuk kring udah 2mgg g sembh…g mau makan mnm..bdannya lemes….cr mmgatasinya gmm??pdhl udah dbw ke dokter….mksh
coba kurangi, hindari makanan2 yang sifatnya asam bund,…karena makanan yang asam spt gula2, susu, daging (sesekali saja kl bisa), membuat kondisi tubuh/perut lebih asam, yang membuat tubuh lebih rentan thd penyakit, dan daya tahan tubuhnya menurun.
coba diajak sering berjemur di pagi hari, menggosok dadadan punggungnya dengan minyak telon/lainnya yang biasa digunakan. memijat tubuhnya dengan lembut. bisa juga di rutinkan minum propolis drop ataus habbats drop bun…
selamat mencoba
anak saya umur 3 tahun, dah beberapa bulan ini batuk tidak sembuh, udah saya bawa kedokter juga, bagaimana solusi terbaik biar cepat sembuh, mksh bnyak
coba kurangi, hindari makanan2 yang sifatnya asam bund,…karena makanan yang asam spt gula2, susu, daging (sesekali saja kl bisa), membuat kondisi tubuh/perut lebih asam, yang membuat tubuh lebih rentan thd penyakit, dan daya tahan tubuhnya menurun.
coba diajak sering berjemur di pagi hari, menggosok dadadan punggungnya dengan minyak telon/lainnya yang biasa digunakan. memijat tubuhnya dengan lembut. bisa juga di rutinkan minum propolis drop ataus habbats drop bun…
selamat mencoba
anak saya umr nya 7 bulan,kena gejala batuk kering hampir 3 minggu lebih blm sembuh jga, padahal saya sdah bawa ke dokter anak dan udah ke dua x nya dokter yg brbeda…
bagai mna ya solusi nya agar ank saya cepat sembuh,trimakasi
@hendro : coba sering2 di jemur di matahari pagi pak… sering2 pulamenggosok badan dan punggungnya sambil dipijat dengan menggunakan minyak telon atau minyak mumtaza. bisajuga dengan memberinya 3x1tetes propolis setiap hari.
bisa juga dengan cara : ibu nya yang menyusuinya mengkonsumsi banyak buah dan sayur dan juga propolis atau dan habbatussauda oil.
batuk anak saya sudah 1 mnggu lebih blom sembuh”.knp yach…? batuknya berdahak…dan batuknya lebih sering dimlm hari.padahal saya sdh memberikan obat batuk berdahak.
Makasih atas artikel nya???????saya sbagai seorang ayah kadang merasa gugup meng hadapi batuk pada anak saya,apalagi batuk nya sampai 1 minngu dan sudah saya bawa ke dokter tapi masih belum sembuh juga………..^_^
gimana caranya ya…biang kringat pada bayi umur 2 tahun ,timbulnya setiap tidur timbul biang kringat sehingga gatal-gatal.apa ya obatnya
Minyak habbatussauda dioleskann di bagian ubuh yg bermasalah setlah di bersihkan