Berkurangnya Nilai Puasa

Berkurangnya Nilai Puasa“Barang siapa yang tidak meninggalkan dusta dan kebodohan (maksiat) baik dalam perbuatan maupun perbuatan, maka Allah tidak membutuhkannya meninggalkan makan dan minum (puasa).” {HR Bukhari}

Ramadhan adalah bulan yang suci. Seyogyanya sebagai muslim yang baik, kita mengisinya dengan kebaikan-kebaikan, serta lebih menjaga hati, lisan, dan perbuatan dari hal-hal yang dapat merusak nilai puasa itu sendiri.

Sangat disayangkan, di TV kita masih menjumpai acara-acara infotainment yang membahas gossip-gossip terkini para selebritis. Buntutnya, acara buka bersama akhirnya jadi ajang bergosip juga. Entah itu artis, atau tetangga sebelah. Yang penting, gossip jalan teruuss…!

Memang sih, gossip alias ghibah atau bahkan namimah alias mengadu domba itu tidak membatalkan puasa. Hanya saja, seperti hadits di atas, nilai puasa kita berkurang. Sama seperti halnya orang-orang yang tidak berpuasa dan bergossip. Rugi? Pasti. Kita hanya mendapatkan rasa lapar dan hausnya saja.

Hindari televisi!

Jika tak ada yang penting, sebaiknya tidak usah menyalakan televisi. Atau pintar-pintarlah memilih acara untuk anak Anda. Lebih baik membaca buku-buku yang bermanfaat, belajar al-qur’an, atau membuat acara sendiri yang lebih bermanfaat.

Hindari forum-forum gossip!

Biasanya, ibu-ibu suka pada ngerumpi sambil belanja. Atau pada saat arisan. Nah, mau tak mau, kesempatan bergosip itu pasti ada. Tipsnya, belanjalah seperlunya, dan segera pulang. Jika Anda bisa mengalihkan pembicaraan, lebih bagus lagi. Anda bisa memilih topik-topik yang lebih bermanfaat.

Nah, bagaimana menurut Anda? Yuk, kita berlomba untuk menjadi lebih baik!

Sumber Gambar : https://theclickstarter.files.wordpress.com/2011/06/shhh.jpg