Aksesoris Cantik Dari Kepompong

 Aksesoris Cantik Dari Kepompong

Anak-anak saya di TK sangat suka bermain kepompong dan ulat pohon. Kadang-kadang saya ikut mereka bermain kepompong bersama mereka, dan sesekali mengajak mereka mengamati perubahan kepompong menjadi kupu-kupu. Tapi, baru tahu lho, kalau ternyata kepompong ulat bisa jadi aksesoris cantik yang juga punya peluang bisnis!

Tentunya pemilihan kepompong bukan dari ulat biasa, melainkan dari kepompong ulat sutera. Banyak petani ulat sutera yang kebingungan untuk mengolah limbah kepompong ini. Biasanya terbuang begitu saja. Padahal, dengan sedikit kreativitas saja, kepompong ini bisa disulap menjadi bros, gantungan kunci, anting, gelang, pigura, souvenir pernikahan, hiasan pensil, dsb.

Bisnis olahan limbah kepompong ini sendiri juga belum banyak dilirik orang, karena memang langka dan unik. Pengolahannya sendiri cukup sederhana. Dan, Anda tak perlu modal yang terlalu besar untuk memulai bisnis ini.

Sumber Gambar : http://202.67.224.130/pdimage/16/963916_bungaemas.jpg

One comment

Comments are closed.