Tips Menghilangkan Bau Kaki

Bau kaki adalah masalah lumrah yang sudah pasti dialami oleh banyak orang. Bau tak sedap yang timbul dari kaki, dipicu akibat kemalasan menjaga kebersihan kaki. Perhatian kita terhadap masalah bau kaki masih sering kita anggap sepele, padahal hal ini sangat penting demi menjaga percaya diri dan rasa malu kita di depan orang lain.

Coba Anda bayangkan, jika Anda berada di sekitar orang banyak dimana mengharuskan membuka sepatu dan tanpa kita sadari aroma tak sedap yang tercium, tentunya hal ini akan mengganggu orang di sekitar kita. Nah, agar hal ini tidak terjadi pada Anda, Anda harus rajin merawat kebersihan dan kesehatan kaki Anda. Ada banyak cara untuk menghilangkan bau kaki Anda. Berikut kami informasikan beberapa tips menghilangkan bau kaki.

1. Bersihkan kuku kaki dan jari kaki

Kaki yang kotor saat memakai sepatu dapat membuat sepatu terkontaminasi bakteri, jadi pastikan kaki Anda bersih saat memakai sepatu. Selain itu, rawatlah kuku kaki Anda dengan rajin dengan cara mengguntingnya setiap minggu, membersihkan bagian sela-sela kuku kaki dan sela-sela jari kaki karena bakteri dan kuman paling senang bersarang disana.

2. Pakai sepatu yang nyaman

Biasanya bau kaki dipicu dari sepatu yang Anda gunakan, sebaiknya menggunakan sepatu yang pas dengan ukuran kaki Anda. Jika Anda sadar memiliki masalah bau kaki, Anda harus memakai sepatu yang nyaman dan tidak membuat telapak kaki berkeringat. Keringat yang bercampur dengan bakteri di sepatu dapat memperparah bau kaki. Pastikan Anda memakai sepatu yang membuat sirkulasi udara pada sepatu mengalir, sehingga kaki terasa lebih segar dan tidak berkeringat.

3. Pakai kaus kaki katun

Jika dengan memakai sepatu yang nyaman saja tidak cukup mengatasi telapak kaki berkeringat, Anda bisa memakai kaus kaki yang dapat menyerap keringat. Pilih bahan katun yang dapat memberi rasa sejuk dan dapat menyerap keringat lebih baik. Pastikan Anda mengganti kaus kaki setiap hari, apalagi jika kaus kaki tersebut lembab setelah dipakai.

4. Jangan pakai sepatu basah

Memiliki sepatu cadangan sangat diperlukan, apalagi saat musim hujan. Memakai sepatu yang basah dapat memperparah masalah bau kaki, karena sepatu yang lembab di bagian dalam membuat bakteri berkembang lebih cepat. Pastikan bagian dalam sepatu benar-benar kering saat Anda memakainya.

Cara diatas merupakan cara yang umum untuk menghilangkan bau kaki kita. Namun, jika hal demikian tidak dapat memberikan solusi untuk bau kaki Anda, maka Anda bisa mencoba tips menghilangkan bau kaki dengan bahan alami, atau bisa menggunakan rendaman kaki atau dengan garam mandi. Tips menghilangkan bau kaki dengan bahan alami yaitu:

  1. Ambil 9 helai daun sirih tua
  2. Siapkan garam dua sendok makan
  3. Rebus air sebanyak 1 liter, (satu botol aqua besar)
  4. Masukan daun sirih tadi kedalam air yang dipanaskan
  5. Setelah mendidih, angkat, lalu masukkan garam, aduk sampai merata, bisa dicampur dengan air panas atau ditunggu sampai suhunya hangat dan kaki Anda dapat berendam di dalamnya
  6. Bersihkan telapak kaki sampai mata kaki secara merata selama 15 menit
  7. Setelah selesai keringkan dengan handuk
  8. Lakukan ini secara teratur selama 1 minggu

Demikian tips menghilangkan bau kaki yang bisa Anda lakukan di rumah sambil istirahat setelah seharian beraktifitas. Dengan cara diatas, Insya Allah bau kaki akan hilang dan kaki Anda lebih sehat dan bersih. Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba.

Sumber gambar :
1. http://www.womenshealthmag.com/files/images/skin-center-pedicure.jpg
2. http://gerailulur.files.wordpress.com/2011/05/garam-mandi.jpg