Cara Mudah Membiasakan Anak Untuk Shalat

Langkah Mudah Membiasakan Anak Untuk ShalatKita sebagai orang tua haruslah memiliki kesadaran bahwa kita akan dimintai pertanggungjawaban oleh Allah tentang anak-anak kita. Di antara hal yang penting diperhatikan adalah masalah shalat.

Maka sedari dini, anak harus dibiasakan untuk melakukan shalat. Memang hal ini gampang-gampang susah, namun tidak ada jalan lain, kita harus melakukannya, kecuali kita adalah orang yang tidak bertanggung jawab.

Berikut ini ada beberapa kiat membiasakan anak untuk shalat.

1. Ikhlaskan niat anda untuk mencari ridha Allah
2. Bangunkan keyakinan pada anak anda dengan kehadiran malaikat maut pada setiap kesempatan.
3. Bekerja samalah dengan tetangga anda, kadang-kadang ajaklah anak mereka ke masjid dan mereka mengajak anak anda ke masjid sekali-kali. Buatlah kesepakatan dengan tetangga untuk menjemput anak anda ketika anda tidak berada di rumah untuk pergi ke masjid demikian pula sebaliknya.
4. Jika anda memang masih berada di luar rumah (entah bepergian atau di kantor, dll) hubungilah anak anda lewat telepon untuk menunjukkan kepada mereka betapa pentingnya perkara shalat.
5. Berilah mereka hadiah berupa buku-buku tata cara wudhu dan shalat dengan gambar-gambar yang menarik.
6. Anak yang masih kecil perlu diingatkan jika telah masuk waktunya. Maka janganlah anda merasa bosan untuk mengingatkan mereka.
7. Berilah pujian yang proporsional di depan kerabat anda, sehingga anak akan senantiasa termotivasi untuk shalat dan berbuat baik.

Demikian Cara Mudah Membiasakan Anak Untuk Shalat. Dan Jangan lupa untuk selalu mendoakan anak agar mereka termasuk ke dalam orang-orang yang mendirikan sholat. Semoga bermanfaat.

Hanna’ binti Abdil Aziz, memotivasi anak untuk shalat.

Sumber Gambar : http://rusfront.ru/uploads/posts/1321416161_b0563cc833dc-3.jpg

PRODUK MAINAN EDUKATIF UNTUK ANAK :
[wpsc_products product_id=’16204′]
[wpsc_products product_id=’16545′]
[wpsc_products product_id=’16341′]

One comment

  1. Terimakasih dg artikel2nya. semoga pondok ibu lebih dicintai publik. amien.

Comments are closed.