Cara Mudah Agar Senantiasa Sehat

Cara Mudah Agar Senantiasa SehatIngin tubuh lebih segar, bugar dan sehat agar penampilan selelu terlihat prima. Coba lirik cara-cara mudah yang ada dibawah ini.

1. Lakukan aerobik minimal 45 menit minimal 3 minggu sekali. Dengan frekwensi seperti ini Anda dapat menaikkan kolesterol baik (LDL) dan menekan kolesterol buruk (HDL). Alhasil peredaran darah lebih lancar, daya tahan tubuh menjadi lebih kuat dan tentunya terkena serangan jantung akan mengecil.

2. Konsumsilah banyak buah-buahan dengan kandungan vitamin C tinggi sehingga serangan osteoporosis dapat diperkecil. Penelitian membuktikan bahwa vitamin C dapat membantu tubuh menyerap kalsium dengan lebih baik.

3. Jika Anda sering melakukan olah raga dengan bersepeda cobalah ubah posisi duduknya. Atau ganti tempat duduk dengan tempat duduk yang lebih nyaman. Tempat duduk yang tidak nyaman dapat mempengaruhi susunan syaraf pada pinggul dan daerah kemaluan. Ini dapat mengakibatkan gangguan fungsi seksual tanpa disadari.

4. Makanlah lebih sedikit namun dengan kwalitas yang prima. Lebih baik Anda makan setengah piring dengan komposisi makanan yang tepat dibandingkan dengan makan 2-3 piring namun perbandingan lemak, serat dan karbohidratnya tidak seimbang.

5. Kalau mungkin cobalah untuk mengkonsumsi buah beri (terutama yang berwarna biru tua). Hasil penelitian membuktikan bahwa buah ini dapat menguatkan daya ingat (terutama daya ingat yang pendek) yang seringkali berkurang seiring dengan bertambahnya usia.

6. Jangan lupa untuk mengkonsumsi aneka masakan kari karena bumbu kari terutama zat curcumin yang terdapat pada kunyit dapat mengurangi serangan penyakit Alzheimer.

7. Periksaalah payudara secara rutin untuk menghibdari serangan kanker payudara. Untuk itu perikasalah setriap 6 bulan sekali ke dokter obesteri dan ginekologi. Banyak wanita mengganggap enteng hal ini. Ingat, benjolan sebesar biji ketumbar pun dapat membahayakan hidup Anda dan keluarga. Semakin dini, semakin mudah menyembuhkan serangan kanker.

8. Jangan lupa untuk selalu mengenakan sabuk pengaman ketika berada dalam sebuah mobil, walau Anda duduk dibelakang sekalipun. Banyak orang lengah, karena merasa lebih nyaman, sehingga tidak pernah mengenakan sabuk pengaman ketika duduk dibelakang. Studi di Jepang justru membuktikan bahwa dalam kecelakaan seringkali orang yang duduk dibelakang meninggal akibat tidak mengenakan sabuk pengaman.

9. Jika Anda melakukan olah raga cukup berat, jantung Anda dipacu untuk bekerja lebih berat. Karena itu janganlah berhenti terlalu tiba-tiba. Jika Anda lelah, cobalah untuk tetap bergerak atau berjalan dengan santai sambil mengumpulkan kembali kekuatan. Kemudian lakukan latihan seperti semula. Latihan seperti ini tidak saja melatih kekuatan jantung tetapi sekaligus melatih ketahan jantung.

10. Teliti sebelum menggunakan obat. Periksalah tanggal kadaluarsa sebelum mengkonsumsi obat. Bahkan obat paling ringan sekalipun dapat membahayakan hidup Anda. Jika telah lewat masa kadaluarsa, obat apapun dapat menjadi racun bagi tubuh. Akibatnya bisa saja Anda harus menginap di rumah sakit dan mendapat perawatn yang cukup serius.

11. Kurangi konsunsi daging merah seperti daging sapi, daging kerbau, daging kambing, daging ayam terutama bagian paha. Ditenggarai daging merah memperbesar resiko kanker usus. Cukup mengkonsumsi 2 kali seminggu. Selebihnya pilihlah ikan, sayur dan aneka produk kedelai yang saat ini dianggap sangat baik bagi kesehatan. Jangan lupa mengkonsumsi buah satu jam sebelum atau sesudah makan.

12. Lakukan test pap smear secara teratur untuk mendeteksi serangan kanker leher vagina secara dini. Test ini dapat dilakukan dimana saja dengan biaya yang tidak mahal. Lakukan test ini minimal 2 kali dalam setahun. Test ini sangat dianjurkan bagi wanita yang sudah menikah dan melahirkan. Namun wanita yang belum menikah dan melahirkan pun tidak ada salahnya melakukan test ini. Justru akhir-akhir ini banyak wanita belum menikah terserang kanker leher rahim.

Sumber : tabloid lisa

Sumber Gambar : http://2.bp.blogspot.com/-oAPXqFhfVHk/UfHQtj21NGI/AAAAAAAAAJw/xTn8rrG3zFU/s1600/10+BUAH+DGN+VITAMIN+C+TINGGI.jpeg