Yang Segar Untuk Buka Puasa

Yang Segar Untuk Buka PuasaBerbuka puasa pasti ibu-ibu sudah memikirkan apa yang akan disajikan nanti. Tentunya minuman yang segar-segar  ada dalam daftar hidangan para ibu. Untuk berbuka puasa nanti Es Pepaya ceria bisa menjadi salah satu alternatif  yang bisa ibu-ibu sajikan. Bahannya mudah diperoleh dan cara membuatnya pun simple tidak menyita waktu memasak ibu-ibu.

Es Pepaya Ceria

Bahan :

Buah pepaya
2 sdm Air jeruk nipis
500 mlSantan
150 gr Gula pasir

Cara Membuat :
Buah pepaya disiapkan dengan menggunakan melon scope, sisihkan. Kemudian didihkan air santan tambahkan gula pasir dan air jeruk nipis. Setelah mendidih masukkan pepaya tadi. Jangan terlalu lama, asal masuk saja. Hidangkan saat berbuka puasa dengan tambahan es batu. HHmmmmm segarrrr. Selamat mencoba.

sumber: www.resep.web.id

Sumber Gambar : http://pelangiflora.com/uploads/2014/09/Pepaya-California-2.jpg

5 Comments

  1. anakku suka bgd sama buah pepaya nih, biasanya suka makan dikasih jeruk nipis atau gula pasir, kira2 bisa bikin obesitas ga tuh ya kalau dicampur dengan gula pasir??

  2. yang penting jangan terlalu manis2 ya bun kalau bikin, ga baik untuk anak kalau terlalu banyak mengkonsumsi yang manis2 dari kecil.

  3. yang penting alami ga pake pengawet dan gula tambahan pasti saya bela belain deh bikinnya buat anak anak

  4. wah seger rasanya …pasti anakku suka apalagi yg dingin dan manis manis

Comments are closed.