Tips Mengatasi Kulit Kering Pada Wajah

Pernahkah Anda mengalami masalah dengan kulit wajah yang kering? Kulit wajah yang kering akan membuat wajah tampak kusam dan membuat penampilan menjadi tidak maksimal. Apalagi jika kulit wajah sudah mulai mengelupas dan ketika Anda mengaplikasikan make up atau bedak pada wajah terlihat tidak rata. Sungguh sangat menyebalkan, bukan?

Kulit wajah yang kering dan tampak kusam dikarenakan kulit kehilangan kelembapan alaminya. Yang dapat disebabkan berbagai hal, misalnya paparan sinar matahari yang terlalu lama, cuaca yang berubah-ubah, atau juga karena penggunaan kosmetik yang tidak sesuai dengan jenis kulit wajah. Jika wajah yang kering dibiarkan, maka dapat menjadikan wajah lebih cepat keriput atau mengalami penuaan dini. Anda harus melakukan perawatan kulit untuk mengatasi kulit kering dan mencegah hal-hal buruk terjadi pada kulit.

Untuk mengatasi kulit kering pada wajah, ada beberapa Tips Mengatasi Kulit Kering Pada Wajah yang dapat Anda lakukan, di antaranya:

1. Minum Air putih

Air putih merupakan salah satu pemasok cairan yang penting bagi tubuh dan dapat mengatasi kulit kering. Jika kulit Anda terasa kering, hal ini bisa jadi tubuh sedang kekurangan cairan. Untuk itu, usahakan untuk mengkonsumsi air putih minimal 8 liter setiap hari.

2. Gunakan sabun khusus untuk wajah

Kulit wajah mempunyai tingkat sensitifitas yang tinggi, sehingga diperlukan sabun yang diformulasikan khusus untuk kulit wajah agar tidak teriritasi dan menjadikan kulit kering.

3. Hindari dan kurangi mandi dengan air hangat

Jika Anda mandi menggunakan air hangat, maka pori-pori kulit akan membesar dan membuat kelenjar minyak mudah menguap. Sehingga kulit akan terasa kasar, dan kering. Maka dari itulah, akan lebih baik jika Anda mandi dengan menggunakan air dingin, agar pori-pori kulit tidak membesar dan kelembaban kulit tetap terjaga sehingga kulit tidak kering dan terhindar dari penuaan dini.

4. Banyak mengkonsumsi buah dan sayur

Buah dan sayur memiliki berbagai kandungan nutrisi yang sangat diperlukan tubuh. Salah satunya adalah mengandung beta karotin. Beta karotin merupakan mineral yang berfungsi sebagai antioksidan serta membantu tubuh untuk mempercepat proses regenerasi kulit. Beta karoten banyak terdapat dalam buah dan sayuran yang berwarna orange, seperti wortel, labu, dan lainnya.

5. Gunakan pelembab

Anda dapat menjaga kelembaban kulit dnegan menggunakan pelembab khusus wajah. Agar Anda tidak mengalami efek buruk seperti rasa panas, gatal, perih, atau kulit mengelupas, maka Anda harus menguji atau mencoba semua jenis produk pelembab sampai menemukan yang cocok untuk kulit anda. Usahakan untuk tidak memilih pelembab yang banyak mengandung pewangi serta zat retinoid yang dapat merusak kulit Anda.

sumber gambar : http://informasitips.com/uploads/2012/01/Tips-atasi-Kulit-Kering.jpg