Manfaat Kencur Bagi Kesehatan Tubuh Dan Kecantikan

Kencur atau disebut juga dengan nama Kaempferia Galanga L merupakan salah satu jenis tanaman obat yang termasuk dalam suku temu-temuan. Kencur disebut sebagai tanaman obat karena rimpang tanaman ini berkhasiat bagi kesehatan tubuh dan kecantikan. Kencur mengandung minyak atsiri (0,02 %) berupa sineol asam metil kanil dan penta dekaan, ethyl aster, asam sinamic, borneol, asam cinnamic, kamphene, asam anisic, paraeumarin, alkaloid dan gom, mineral (13,73 %), dan pati (4,14 %).

Tanaman obat ini biasa tumbuh didataran rendah atau pegunungan yang tanahnya gembur dan tidak mengandung banyak air. Manfaat kencur adalah sebagai salah satu bahan untuk membuat obat tradisional untuk mengatasi berbagai macam penyakit. Selain itu kencur juga berkhasiat untuk memulihkan stamina setelah Anda seharian melakukan aktifitas yang melelahkan.

Seiring dengan perkembangan zaman, kencur tidak hanya digunakan untuk menjaga kesehatan tubuh saja. Namun, kencur mulai dimanfaatkan sebagai bahan industri untuk membuat kosmetik kecantikan maupun sebagai penyedap makanan dan minuman. Dibawah ini adalah manfaat kencur bagi Kesehatan tubuh dan kecantikan :

1. Menyembuhkan Migrain

Caranya : Ambil kencur sebesar ibu jari ditambah dengan jahe dan lempuyang secukupnya kemudian memarkan. Campur dengan teh adas, pulasari, dan air secukupnya. Peras ramuan tersebut lalu tambahkan sedikit madu sebelum dikonsumsi. Minum 3 kali dalam sehari masing-masing 2 sendok makan.

2. Menyembuhkan Asma

Caranya : Siapkan kencur secukupnya lalu parut dan peras airnya. Campur perasan kencur dengan 1 butir kuning telur ayam kampung dan 2 sendok makan madu. Campur dan aduk sampai rata, diamkan sebentar lalu minum.

3. Menyembuhkan Rematik

Caranya : Siapkan 1 ons kencur kemudian potong-potong tipis. Campur dengan ½ ons jahe dan 1 ons beras yang telah digerus serta 1 ons biji kedawung. Campur semua ramuan tersebut dan rebus dengan 2 gelas air . Rebus sampai mendidih hingga tersisa separuhnya saja. Tampahkan dengan madu dan perasan jeruk nipis kemudian minum secara teratur 2 kali sehari masing-masing setengah gelas.

4. Menyembuhkan Tetanus

Caranya : Rebus kencur yang di campur dengan setengah genggam jinten bersama 3 gelas air lalu tambahkan dengan 3 ruas jari gula aren. Rebus sampai mendidih dan airnya hanya tersisa setengahnya saja. Setelah dingin, minum air rebusan tersebut 2 kali sehari secara teratur.

5. Menyembuhkan Masuk Angin dan Muntah

Caranya : Kunyah 1,5 ruas jari kencur bersama dengan sedikit garam. Setelah dikunyah halus, telan kunyahan kencur bersama dengan air hangat. Lakukan secara rutin 2 kali dalam sehari.

5. Menyembuhkan Batuk

Caranya : Parut kencur sebanyak 3 potong dengan ukuran jari. Tambahkan dengan setengah gelas air garam kemudian aduk dan peras dengan menggunakan kain halus. Selanjutnya minum ramuan tradisional ini setiap pagi dan sore hari hingga batuk sembuh.

6. Menyembuhkan Jerawat

Caranya : Ambil kencur dan temulawak sebesar ibu jari, 5 butir jinten, gula aren secukupnya dan asam kawak kemudian lumatkan. Seduh dengan menggunakan segelas air panas lalu saring. Tambahkan dengan sedikit air perasan jeruk nipis lalu minum secara rutin setiap pagi hari.

7. Pelangsing Tubuh

Caranya : Seduh dengan air panas kencur yang telah dimemarkan bersama dengan 1 sendok teh tepung beras dan gula kelapa secukupnya. Diamkan selama beberapa saat, setelah dingin saring ramuan tersebut dan minum 3 kali dalam sehari.

Itulah beberapa manfaat kencur bagi kesehatan tubuh dan kecantikan beserta cara penyajiannya, semoga dapat bermanfaat dan menjadikan tubuh Anda sehat dan kuat serta kulit Anda cantik dan bersih. Selamat mencoba.

sumber gambar :http://indobeta.com/uploads/2012/08/Manfaat-Besar-Dalam-Si-Kecil-Kencur.jpg