6 Tanda-Tanda Masa Subur Wanita

 

Salah satu upaya yang bisa dilakukan ntuk mempercepat keberhasilan program kehamilan adalah mengetahui kapan seorang wanita sedang dalam masa subur. Masa subur wanita merupakan masa dimana ovarium melepaskan sel telur. Pada saat itu sel telur sudah dalam keadaan matang dan sedang menunggu dibuahi oleh sperma. Jika sel telur tersebut tidak dibuahi oleh sperma, maka ia akan terlepas dari rahim dan mengalami sebuah perdarahan yang dibuang melalui tuba falopi. Perdarahan tersebut melewati saluran rahim kemudian dibuang dalam bentuk darah menstruasi.

6 Tanda-Tanda Masa Subur Wanita

Masa subur wanita umumnya terjadi pada 12-16 hari terhitung dari hari pertama menstruasi. Sepanjang dalam masa subur tersebut, ada beberapa tanda yang bisa diamati oleh para kaum wanita.

Nah berikut ini dalah beberapa tanda-tanda masa subur wanita yang bisa Anda ketahui secara langsung dengan merasakan perbedaan atau perubahan kondisi fisik maupun mental Anda:

1. Perubahan Suhu Tubuh

Wanita yang sedang dalam masa subur biasanya akan mengalami peningkatan suhu tubuh. Meningkatnya suhu tubuh tersebut biasa disebut dengan suhu basal. Setiap wanita juga memiliki suhu basal yang berbeda-beda. Untuk mengetahuinya, Anda bisa mengukur temperatur Anda pada hari biasa dan beberapa hari sebelum menstruasi. Saat suhu tubuh tertinggi di beberapa hari dalam waktu satu bulan, maka pada saat itulah Anda sedang mengalami masa subur.

2. Nyeri Pada Perut Bagian Bawah

Biasanya saat sedang mengalami menstruasi, perut pada bagian bawah akan terasa nyeri menstruasi dan tidak nyaman. Pada masa sebelum menstruasi, biasanya Anda juga akan merasakan rasa yang sama. Saat itulah sebenarnya Anda sedang dalam masa subur. Aktivitas sel telur sedang meningkat sehingga seringkali menyebabkan rasa nyeri pada perut bagian bawah atau perut seperti ditarik.

3. Payudara Menjadi Lunak

Pada saat wanita sedang masa subur, biasanya payudara akan menjadi lunak karena secara alami tubuh akan mempersiapkan payudara untuk memproduksi ASI. Oleh sebab itu, pada masa subur payudara akan menjadi lebih lunak serta membengkak dan menjadi lebih sensitif jika disentuh.

4. Perubahan Emosi

Saat masa ovulasi, biasanya tubuh wanita memproduksi hormon lebih dari hari-hari biasanya dan hal ini sangat mempengaruhi tingkat emosi seseorang. Jika emosi Anda berubah secara tiba-tiba di tengah siklus menstruasi maka bisa jadi hal itu menjadi ciri-ciri masa subur seorang wanita.

5. Perubahan Tekstur dan warna Lendir

Setiap bulan wanita pasti akan mengeluarkan lendir yang hampir menyerupai keputihan. Selama mengalami masa subur, lendir yang dikeluarkan oleh wanita akan bertambah menjadi semakin banyak dan teksturnya pun berubah. Hal ini disebabkan karena tubuh sedang bereaksi dengan meningkatnya hormon estrogen. Lendir tersebut biasanya jernih, licin dan melar. Lendir itulah yang akan membantu sperma masuk ke dalam rahim lebih cepat. Jadi, melakukan hubungan intim pada masa subur akan mempercepat kehamilan.

6. Hasrat Seks Menjadi Meningkat

Melakukan hubungan intim pada masa subur biasanya wanita akan lebih terlihat bergairah dibandingkan biasanya. Gairah atau hasrat seks yang meningkat tentu saja akan membuat keinginan untuk melakukan hubungan intim juga meningkat.

Itulah beberapa tanda untuk mengetahui masa subur seorang wanita. Namun, kini untuk mengetahui masa subur tidak harus melihat tanda-tanda tersebut di atas. Seiring dengan kemajuan teknologi, kini telah ada alat yang berfungsi untuk mengetahui masa subur wanita.

Sumber Gambar: http://prenagen.com/uploads/news/70858082015-cara-mudah-menghitung-masa-subur.jpg