Tips Mengatasi Anak Mengompol

tips-mengatasi-anak-mengompol

“Aduh, anak saya sudah berumur 7 tahun tapi sampai sekarang masih ada kebiasaan anak mengompol, tidak hanya pas tidur saja, pas bermain juga. Sudah saya coba pijetkan tapi kok tetap ngompol. Apa yang harus saya lakukan?”

Begitu banyak keluhan semacam ini dari para ibu yang mengkhawatirkan dengan kebiasaan mengompol anak-anak mereka.

Sebenarnya apa itu mengompol, mengapa hal itu terjadi dan bagaimana melatih mereka agar tidak lagi mengompol?

Cara Mengatasi Anak Mengompol

  1. Mengatasi masalah mengompol pada anak yakni bisa juga dengan memperhatikan beberapa hal seperti memastikan anak mendapat asupan cairan yang cukup yaitu sekitar lima sampai enam gelas per hari,
  2. Latih anak untuk minum 30 menit sebelum tidur kemudian suruh atau bawalah anak Anda ke kamar mandi untuk buang air kecil menjelang ia tidur. Diharapkan ketika berangkat tidur, kandung kemihnya dalam keadaan kosong. hal tersebut sangat efektif mencegah anak berhenti mengompol.
  3. Singkirkan perlak yang membuat anak tahu, di bawah tubuhnya ada pelindung. Bisa jadi mereka berpikir, perlak itu memang disediakan agar ia dapat buang air kecil di situ.
  4. Libatkan anak untuk membantu membersihkan tempat tidurnya, dalam suasana kerjasama yang baik, tanpa kemarahan.
  5. Jangan memarahi atau menghukum anak yang mengompol karena hal tersebut bisa membuat sang anak menjadi minder dan akan susah dalam bersosialisasi. Berikan dukungan anak anda dengan menasehatinya dan memberikan pengarahan sebelum anak anda pergi tidur malam sehingga dapat mengurangi kebiasaan mengompol.
  6. Jangan berikan popok atau perlak di bawah badan anak ketika tidur yang seakan membiarkan atau memperbolehkan anak buang air kecil di kasur atau di celana.