Resep Minuman Segar Blue Safir

Resep Minuman Segar Blue SafirMinuman segar satu ini sangatlah cocok diminum saat apa saja. Bisa diminum selagi hangat dan maupun disajikan dingin. Apalagi saat kita semua berkumpul bersama suami dan anak-anak kita. Membuatnya pun tidak memerlukan waktu yang begitu lama. Siapa tahu minuman ini bakal menjadi salah satu favorit mereka..

Bahan :
500 gram bengkuang
2 sdt pewarna biru untuk makanan
200 gram tepung sagu
200 ml sirop vanili
700 ml santan
1/2 sdt gram
2 lembar daun pandan
es serut secukupnya
200 gram gading buah nangka, potong-potong

Cara membuatnya :

1. Potong-potong bengkuang bentuk dadu kecil ukuran 0,5 x 0,5 cm. Beri pewarna biru, aduk sampai rata.

2. Lumuri bengkoang dengan tepung sagu, aduk sampai rata. Ayak bengkuang bersagu dengan saringan kawat sampai bengkuang kelihatan terbalut sagu.

3. Didihkan air kira-kira 1 liter, masukkan bengkuang secukupnya. Masak sampai terapung, angkat langsung masukkan ke dalam air es agar warnanya tetap bagus.

4. Rebus santan, garam, daun pandan sambil terus diaduk sampai mendidih.

5. Taruh dalam gelas saji : bengkuang dan nangka, beri es serut. Tuangkan santan masak secukupnya.

sumber : saji

Sumber Gambar : http://3.bp.blogspot.com/-RN-cCbwTPRI/UHw9jW3CI9I/AAAAAAAAFZE/R0VzxE6UkF0/s1600/tumblr_m1tjiqcBUm1ro738uo1_500.jpg

3 Comments

Comments are closed.