Mengatasi Wajah Berkerut dengan Senam

mengatasi wajah berkerut dengan senamLeher termasuk bagian yang cepat menua. Kalau sudah berkerut, tidak bisa dioperasi plastik seperti bagian wajah lainnya. Begitu juga halnya dengan dagu. Anda mungkin pernah melihat orang yang wajahnya tanpa kerut tapi lehernya penuh kerutan atau dagu berlipat. Tapi anda tidak perlu khawatir, karena anda bisa lakukan senam untuk mengencangkan bagian depan dan samping leher. Mulai dari garis rahang hingga dada. Senam ini bisa dilakukan segala golongan usia.

Khasiat yang bisa didapat dari senam ini adalah mengencangkan bagian depan dan samping leher serta rahang. Mengurangi dagu berlipat, menarik aliran darah ke wajah. Lakukan senam ini secara lembut dan pelan. Jangan dipaksakan karena bisa membahayakan leher. Hentikan latihan jika anda merasa sakit.

Peregangan untuk dagu dan leher bagian depan. Berdiri dengan kaki dibuka selebar bahu. Bengkokkan kaki sedikit dan tumpukan berat pada kaki. Jaga punggung lurus. Kedua lengan tergantung lepas di samping badan.

Cara lain, duduk pada kursi yang keras tapi nyaman. Punggung tegak. Letakkan kedua tangan di paha. Letakkan bibir bawah ke bibir atas. Pertahankan terus selama senam.

Tarik nafas perlahan dan dalam lewat hidung sambil secara perlahan mengangkat dagu sampai anda menatap langsung ke atas kepala. Jika anda melakukan senam di luar ruangan, pejamkan mata saat kepala mendongak ke atas. Tahan posisi ini dan tahan nafas selama 1 atau 2 detik. Rasakan bagian depan leher anda meregang.

Hembuskan nafas lewat hidung sambil secara perlahan turunkan kepala ke posisi awal. Senam selesai. Tarik nafas pelan dan dalam satu atau dya kali. Lalu ulangi ketiga gerakan ini 3 atau 4 kali. Tingkatkan menjadi 10 – 15 kali pengulangan. Lakukan 2 atau 3 kali sehari. Atau lakukan senam ini beberapa menit setiap kali.

Apabila ingin samping leher kencang, lakukan senam pada langkah 1 dan 2 di pereganggan dagu dan leher bagian depan. Ketika kembali ke posisi awal, putarkan leher sehingga anda melihat ke satu bahu. Turunkan sehingga dagu menyentuh bahu. Rasakan bagian samping leher meregang saat anda memutar leher dan menundukkan kepala. Saat menundukkan kepala, jaga bahu tetap menghadap ke depan dan jangan angkat ke atas. Tahan posisi ini selama 1 atau 2 detik. Tundukkan kepala ke arah dada lalu kembali tegak, wajah menatap ke depan.

Ulangi tapi sesudah mengangkat kepala, putarkan leher ke sisi yang berlawanan dengan yang pertama. Lakukan 3 atau 4 kali untuk masing-masing sisi. Tingkatkan menjadi 10 – 15 per sisi. Lakukan 2 atau 3 kali sehari.

Untuk mengatasi kerutan di wajah tanpa suntikan atau operasi plastik, cobalah senam sederhana. Mencegah kerutan di sekitar mata, julurkan lidah keluar dari mulut. Lalu tarik ke dalam, lakukan 1 menit.

Mencegah kerut di sekitar mulut, majukan kedua bibir ke depan, cium jari dan tiup untuk mengirim ciuman ke seseorang atau blow kiss dan ulangi sebanyak 5 kali. Tapi jika ingin membentuk pipi lebih kencang, tarik nafas dan kencangkan otot wajah selama 2 detik. Hembuskan napas, putar mata dan julurkan lidah ke dagu. Ulangi 5 kali. Tertarik untuk mencobanya? Buktikan sendiri manfaat yang bisa anda dapatkan dari gerakan senam diatas. twp (perempuan.com)

Sumber Gambar : http://www.murdansianturi.com/foto/membuang%20kerutan%20di%20dahi.jpg

One comment

Comments are closed.